Kolam Air Soda Tarutung

Satu lagi tempat yang unik di pulau sumatera, jika anda berkesempatan bermain ke pulau sumatera khususnya sumatera utara mampirlah di kota tarutung. Kota tarutung berjarak sekitar kurang lebih 7 jam dari kota medan ini terkenal dengan kota wisata rohaninya. Kota tarutung merupakan pusat dari HKBP dunia (Huria Kristen Batak Prostestan), dikota ini juga terdapat objek wisata salib kasih dan keberadaan objek wisata salib kasih ternyata dilatarbelakangi oleh sebuah sejarah. Dikisahkan pada tahun 1863 seorang missionaris dari jerman bernama DR.I.L.Nomensen datang ke Tano Batak untuk memberitakan injil kepada orang-orang batak yang sebelumnya masih mempercayai ajaran animisme.

Mata Air Soda Alami Tarutung (Aek Rara)

Dari sekian banyak sumber mata air alam yang berada di sumatera utara kebanyakan semuanya berupa sumber mata air panas belerang, tapi berbeda dengan sumber mata air alam yang berada di kota tarutung tapanuli utara ini. Tepatnya di desa parbubu I kota tarutung terdapat sebuah sumber mata air soda alami satu-satunya di Indonesia ini, konon didunia cuma ada 2 (dua) sumber mata air soda alami yaitu di Filiphina (Bura Soda Water) dan di Indonesia di kota Tarutung. Sumber air soda ini pertama kali ditemukan oleh seorang bidan daerah setempat bernama O.Tobing Sihite dan sekarang kolam mata air soda ini dikelola oleh keluarga O.Tobing Sihite. 

Penduduk setempat menyebutnya Aek Rara, menurut ibu yuli salah satu keluarga dari O.Tobing Sihite sumber air soda tersebut memiliki kasiat dapat menyembuhkan asam urat, sakit mata,gatal-gatal dikulit dan juga dapat menghaluskan kulit. cucok ini buat para cewek dari pada mereka ke salon mendingan kesini aja gratis hihihi oh iya untuk masuk dan mandi dikolam air soda ini kita tidak dipungut biaya alias gratis cuma kita diwajibkan minum atau makan di tempat warung yang dikelola oleh keluarga O.Tobing Sihite yang warungnya nempel dengan kolam air soda tersebut.
Untuk airnya jika kita rasa dari atas rasanya tidak panas seperti sumber air belerang, air soda ini cenderung lebih dingin tapi pada saat kita masuk dan berendam badan kita akan terasa panas dan badan kita akan diselimuti gelembung-gelembung yang berasal dari kandungan soda tersebut. makanya disarankan kita tidak boleh terlalu berlama-lamaan berendam dikolam soda tersebut, selain itu air kolam soda tersebut jika kena mata dan masuk ke hidung akan sangat terasa perih tidak seperti jika mata atau hidung kita kemasukan air ledeng atau air sumur, air soda ini lebih perih jika kena mata, maka banyak yang mandi atau berenang di kolam ini pada menggunakan kacamata renang. Dan rasa dari air kolam soda ini hampir mirip dengan air soda kemasan yang tentunya bukan air soda kemasan seprite atau coca-cola yaa hehe, jika kita kecap dilidah air yang berasal dari kolam soda tersebut berasa manis dan agak asin.

Dan sekarang kulit saya jadi agak halusan setelah berendam dan berenang di kolam air soda di tarutung kemaren hahaha

Foto by Daniel

Komentar

  1. kolam renangnya keren sekali itu dimana ya mas?
    oya jangan lupa mampir ke blog sederhana sya, salam kenal ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. itu di tapanuli utara mas purnama :)

      siap mas, saya temanya pak zach pasti mampir di blognya mas pur hehe salam kenal ya mas dari saya temenya mas zach :)

      Hapus
  2. ya ampun pemandangannya keren banget
    juara banget

    BalasHapus
    Balasan
    1. ayo pak kesini mainan air soda :)
      itu pemandanganya bukit barisan pak

      Hapus
  3. baru tau ada kolam air soda...
    cocok memang untuk berendam di air soda kalau bisa menyehatkan dan bisa menghilangkan beberapa penyakit.
    selain gratis bisa makan-makan lagi dekat kolam tersebut. muantab

    BalasHapus
    Balasan
    1. Berendam sambil menikmati pemadangan perbukitan dan persawahan didepan kolam :)

      Hapus
  4. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  5. Tempat penuh kenangan... kenangan saat bolos SMA... hehehehe

    Salam kenal.

    BalasHapus
  6. The traveler must already heard fountain soda in Veneuzela, USA. Indonesia also did not want to miss
    bandar togel singapore terbaik indonesia

    BalasHapus

Posting Komentar

Berkomentarlah tanpa masalah..

Postingan populer dari blog ini

of monsters & men - little talks

si bos kuda lari

Tongging dan Uang Kertas Seribu Rupiah Tahun 1992